Marrectha Backthianie - wolipop
Jakarta - Pameran Adiwastra kembali menampilkan hasil karya anak bangsa dengan mengusung tema 'Silk Inspires Our Life'. Pameran yang berlangsung mulai 19 sampai 23 Februari 2014 di Hall A dan B, Balai Sidang Jakarta Convention Center ini menjadi acara yang ditunggu-tunggu para pencinta kain tradisional."Alasan kami mengusung tema Silk Inspires Our Lite, yakni untuk mendukung Indonesia yang akan menjadi tuan rumah dalam acara ASEAN Silk tahun 2015 mendatang. Selain itu kami ingin hasil karya Indonesia terutama sutra dapat dikenal sampai mancanegara," ujar Lina, selaku Promotion Executive Adiwastra Nusantara 2014.
Adiwastra Nusantara yang diselenggarakan untuk ke-9 kalinya ini, memamerkan koleksi-koleksi sutra terbaik. Selain itu terdapat batik, kain tenun, sulaman, bordir, dan produk tekstil sutra lainnya. Harga yang ditawarkan beragam mulai dari seratus ribu hingga ratusan juta rupiah.
Terdapat 400 tenant yang ikut serta untuk memeriahkan acar a Adiwastra Nusantara tahun ini. Terdiri dari instansi pemerintah, pengrajin, produsen, UKM, pengusaha wastra Nusantara, Asosiasi Sutera Indonesia (ASI), seniman, kolektor, pengusaha perhiasan, dan lain-lain.
Dari ratusan tenant itu, dua tenant yang paling menarik perhatian adalah penjual tenun Flores dan kain sutra kuno. Gerai tenun Flores ini cukup ramai didatangi pengunjung meskipun harga kain yang ditawarkan tidak murah yaitu sekitar Rp 7 jutaan. Sedangkan tenant kain sutra kuno menawarkan berbagai koleksi kain sutra milik para kolektor.
Bukan hanya pameran kain dan hasil kerajinan saja yang ditampilkan, terdapat beberapa rangkaian acara seperti kompetisi wastra sutera, seminar, talkshow, workshop, fashion show, malam penganugrahan, live musik, klinik desain, serta penampilan seni dan budaya. Khusus untuk workshop, acara tersebut diisi oleh berbagai pakar sutra Indonesia, China, Thailand dan UNESCO.
(eny/eny)
Artikel Wolipop juga bisa dibaca melalui aplikasi detikcom untuk Android, BlackBerry, iPhone, iPad & Windows Phone. Install sekarang!
0 komentar :
Posting Komentar