Sabtu, 20 April 2013

Fitur Baru, Civic Di Jual Hanya 90 Unit


PT Honda Prospect Motor (HPM) rupanya tetap optimistis dengan menghadirkan All New Honda Civic limited edition, yang hanya tersedia sebanyak 90 unit di dealer resmi Honda di seluruh Indonesia, di tengah menurunnya penjualan mobil sedan.

Menurut Marketing and After Sales Service Director PT HPM, Jonfis Fandy, dalam keterangan tertulisnya, Jumat 19 April 2013, dengan berbagai fitur tambahan pada limited edition, konsumen bisa mendapatkan segala keunggulan All New Civic ditambah dengan tingkat kenyamanan berkendara dan keamanan yang lebih tinggi.
"Sesuai dengan konsepnya yaitu 'Powered by Innovation, Driven by Technology', kami selalu mencoba untuk menawarkan inovasi pada All New Civic, dengan menawarkan fitur-fitur baru yang mempunyai teknologi terdepan," kata Jonfis.

Sedan Civic edisi terbatas ini dilengkapi berbagai fitur inovatif baru canggih seperti integrated navigation system, cruise control, rear parking camera, dan fitur keselamatan ISO FIX (international organization for standarization FIX) pada bangku belakang.

Sementara itu, untuk dapur pacu, sedan ini mengusung mesin  2.0 L SOHC i-VTEC yang menghasilkan tenaga 155 Ps pada 6.500 rpm dengan torsi maksimum 9,4 kg.m pada 4.300 rpm yang dikawinkan dengan transmisi otomatis lima percepatan yang dilengkapi berbagai teknologi,  seperti grade logic control dan shift hold control.

All NewHonda Civic Automatic Transmission Limited Edition dipasarkan dengan harga Rp423,5 juta on the road Jakarta untuk kepemilikan mobil pertama.

Source : otomotif.news.viva.co.id

0 komentar :

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls