Jumat, 05 Oktober 2012

ewahana

ewahana


Meninggalkan Maksiat = Menikmati Rahmat

Posted: 03 Oct 2012 03:14 PM PDT

Ayat & Hadist Nan Mulia

"Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung " (An Nur: 31).

"Seandainya kalian melakukan kesalahan-kesalahan sepenuh langit, kemudian kalian bertaubat, niscaya taubat kalian akan diterima" (Shahih Ibnu Majah).

Musibah Datang Karena Maksiat

Musibah itu bisa jadi karena ujian dari Allah ataupun bisa jadi karena dosa dan maksiat yang kita lakukan. Lalu dari mana kita tahu bahwa musibah yang datang kepada kita itu ujian atau murka Allah??
Ahh..ngak usah dipikirin kalau itu ujian karena kalau dianggap ujian pastinya nganggap sepele.Binasanya Umat Karena Maksiat

Bagi yang suka baca Al-Qur'an, yang suka baca terjemahnya, yang suka datang ke pengajian, yang suka mencari ilmu pastinya tahu bahwa Al-qur'an menceritakan banyaknya umat-umat yang dibinasakah Allah itu karena maksiat.
Coba saja baca cerita kaum Ad, tsamud, Fir'aun, mereka semua dibinasakan Allah karena maksiat. Jadi mari kita bercermin dari kisah-kisah itu, bahwa mungkin saja semua kesulitan kita, masalah di depan kita akibat dari buah maksiat yang kita lakukan.
Siapa tahu seret rezeki, rumah tangga berantakan, sulit ini ..susah itu…karena banyak dosa dan maksiat dan belum tobat lagi???? Harusnya yang banyak tobat itu yang muda..remaja…kenapa?? Supaya jalan hidup nya indah dan menawan…SUPAYA BISA MENIKMATI RAHMAT ALLAH

Jangan Remehkan Allah…

Jangan anggap remeh dosa yang pernah dilakukan, jangan anggap maksiat itu hilang lenyap, dia akan kembali membuntuti kita. Gembiranya seseorang karena telah bermaksiat itu lebih berbahaya dari dosa itu sendiri. Karena apa?? Karena dia telah meremehkan Allah, telah bermain dengan kemarahan Allah.
Ayo tobat…karena bencana turun karena maksiat, dan akan lenyap karena tobat
Jadikan tobat itu bagian dari kehidupan kita, jangan jadikan maksiat itu bagian dari hidup kita,,,Yakinlah hidup tidak akan nikmat dan berkah. Seindah dan senikmat apapun dosa maksiat itu.

Semoga bermanfaat
Ust. Ackman Lc. MSi

Sumber : Facebook

ewahana artikel lainnya

The post Meninggalkan Maksiat = Menikmati Rahmat appeared first on ewahana.

0 komentar :

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls