Marrectha Backthianie - wolipop
Jakarta - Berapa harga tisu termahal yang pernah Anda beli? Tisu buatan Jepang ini mungkin akan membuat Anda mengernyitkan dahi begitu tahu harganya. Kertas tisu ini dijual seharga Rp 1 juta. Apa keistimewaannya?Tisu merek Juunuhitoe produksi Daishowa, perusahaan kertas asal Jepang ini terdiri dari 12 warna yang dikemas dengan tampilan mewah dan bahan berkualitas tinggi. Juunuhitoe dalam bahasa tradisional Jepang memiliki arti: 'Kimono seremonial dua belas lapis, yang dikenakan seorang wanita dari pengadilan.' Ini merupakan arti nama yang sangat anggun dan disegani.
Membayar Rp 1 juta hanya untuk sekotak tisu, mungkin bagi kebanyakan orang adalah hal yang percuma. Namun untuk kalangan selebriti dengan penghasilan tinggi, hal itu tak jadi masalah. Seperti dikutip dari Rocketnews24, tisu ini sudah banyak dibeli para selebriti.
Setiap warna tisu memiliki nama yang diambil berdasarkan warna alam dan memiliki arti yang indah. Misalnya pink melamba ngkan bunga Sakura, merah muda melambangkan Ake, merah marun melambangkan Suo, kuning melambangkan Tachibana dan mustard melambangkan Nanohana.
Sementara hijau melambangkan Wakamidori, hijau muda melambangkan Naeiro, hijau tua melambangkan Tokiwa Midori, biru muda melambangkan Wasurenagusa, biru tua melambangkan Ruri, ungu melambangkan Kikyo dan ungu muda melambangkan Fuji.
Selain makna warna yang dalam, tisu ini juga memiliki tekstur yang lembut dan halus sehingga nyaman digunakan. Tisu yang dikemas menarik dan indah dalam kotak ini berisikan 288 lembar. Juunuhitoe yang dijual terbatas secara online mulai tangal 10 Maret 2014 ini, mungkin bisa menjadi solusi untuk Anda yang merasa tidak puas menggunakan tisu biasa.
(hst/hst)
Artikel Wolipop juga bisa dibaca melalui aplikasi detikcom untuk Android, BlackBerry, iPhone, iPad & Windows Phone. Install sekarang!
0 komentar :
Posting Komentar