Selasa, 19 November 2013

Waw Unik, Lapangan Golf ini Mengapung di Atas Danau

Lapangan golf punya danau, itu sudah biasa. Sebuah resor mewah di Idaho, AS, punya lapangan golf di tengah-tengah danau. Lapangan golf ini bahkan bisa dipindah-pindah!

Adalah Coeur d'Alene Resort, yang memiliki lapangan golf unik, terapung di atas danau. Resor yang terletak di Kota Coeur d'Alene, Idaho, AS ini memang terletak di tepi danau.
 
Hal yang paling menarik wisatawan untuk datang ke resor ini adalah lapangan golf-nya. Coeur d'Alene Resort punya lapangan golf terapung, menjadi lokasi hole nomor 14. Total, ada 18 hole yang tersebar di lapangan golf tersebut.

Uniknya, bagian lapangan golf yang terapung itu bisa berpindah tempat karena menempati sebuah pulau buatan. Hal ini menjadi kesulitan tersendiri bagi para pemain golf, karena harus menyesuaikan jarak dengan pulau yang bergerak tersebut!

Ada kapal khusus yang mengantar pemain golf dari dataran utama menuju pulau buatan tersebut. Lapangan golf beserta bagian yang terapungnya didesain oleh Scott Miller, dan dibuka pada 1991.

Lapangan golf ini menjadi salah satu yang terbaik di AS. Lapangan golf ini memenangkan beberapa penghargaan seperti dari Golf Digest, Golf Magazine, dan lain-lain.
source

0 komentar :

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls