Jumat, 23 November 2012

Kantor Facebook Di Indonesia

Facebook, jejaring sosial milik Mark Zuckerberg ini berkembang menggurita dengan pesat ke seluruh dunia sejak pertama kali diresmikan pada tahun 2004 tepatnya bulan Februari.


Jejaring sosial facebook berhasil menumbangkan pemain lamanya yaitu friendster yang kala itu merupakan jejaring sosial terlaris di Indonesia sebelum adanya facebook.

Kini, facebook telah memegang kendali sebagai situs terbesar di nomor urut ke dua di dunia dimana di posisi nomor satu masih tetap di duduki raksasa mesin pencari yaitu Google.

Fantastik sekali pertumbuhan angka pengguna facebook di Indonesia. Negara kita adalah negara yang menyumbang pengakses facebook terbesar ke dua di dunia dengan rata - rata 1 dari 3 orang Indonesia memiliki akun facebook.

Sayang sekali, hingga saat ini ( ketika tulisan ini diterbitkan ), facebook masih belum memiliki kantor cabang yang ada di Indonesia.

Padahal Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki potensi bisnis yang sangat baik jika facebook berencana membuka kantor cabangnya di Indonesia. Dengan adanya kantor cabang di Indonesia, keluhan atau permasalahan yang dihadapi pengguna facebook di Indonesia akan lebih cepat dapat diatasi.

Disisi lain, para pemasang iklan yang ingin memasang iklan pada situs jejaring sosial facebook pun besar kemungkinan akan meningkat dikarenakan mereka tidak lagi merasa kesulitan saat berhadapan dengan syarat pemasangan iklan menggunakan kartu kredit.

Harapan kita, semoga kelak facebook lebih mengerti bahwa Indonesia merupakan negara yang sangat berperan dalam membesarkan nama facebook oleh karena itu seharusnya mendapatkan perhatian lebih.

0 komentar :

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls