Minggu, 26 Januari 2014

Rumah Kapten Cook Dicoreti Protes Australia Day

Rumah Kapten Cook Dicoreti Protes Australia Day

Bangunan bersejarah Captain Cook's Cottage, atau Rumah Kapten Cook, di Melbourne, lagi-lagi dicoreti slogan yang menentang perayaan Australia Day. Coretan tersebut terlihat Jumat pagi (24/01/2014), dua hari sebelum Australia Day.

Pemilihan tanggal 26 Januari sebagai Australia Day berdasarkan tanggal pada tahun 1788 di mana Kapten Arthur Phillip dari Inggris Raya tiba di Sydney Cove, Australia. Di sana, ia menaikkan bendera Inggris sebagai lambang pendudukan atas bagian timur benua Australia.

Kapten James Cook sebelumnya telah mengklaim kawasan tersebut pada tahun 1770.

Australia Day dirayakan oleh banyak orang, namun banyak pula yang menganggap bahwa awal pendudukan benua Australia merupakan awal penjajahan dan penindasan kaum bumiputra Aborigin.

Captain Cook's Cottage terletak di pinggir pusat kota Melbourne. Bangunan tersebut awalnya dibangun di Yorkshire, Inggris, oleh orang tua James Coo k, kemudian diruntuhkan, dikirim lewat laut dan dibangun kembali di Australia.

Tahun ini, bangunan tersebut dicoreti tulisan "26 Januari, aib Australia" dan satu coretan lagi mengandung umpatan. Salah satu jendelanya dipecahkan.

Polisi tengah melakukan penyelidikan terhadap masalah ini. Menurut mereka, belum ada yang mengaku sebagai pelaku. Detektif Scott Gray menyatakan bahwa sepertinya para pelaku tahu di mana kamera tersembunyi diletakkan.

Ini ketiga kalinya bangunan tersebut dijadikan target vandalisme. Tahun lalu, coretan juga muncul beberapa hari setelah Australia Day, dan tidak ada yang dijatuhi tuduhan terkait tindakan tersebut.



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | RFID | Amazon Affiliate
Tribunnews.com - Internasional

0 komentar :

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls