Rabu, 01 Januari 2014

Beyonce gunakan audio kecelakaan Challenger

Beyonce gunakan audio kecelakaan Challenger

Beyonce

Beyonce mengatakan audio itu digunakan untuk penghormatan kepada korban.

Beyonce membela langkahnya menggunakan rekaman suara kecelakaan pesawat ruang angkasa Challenger pada 1986 dalam salah satu lagunya.

Bintang pop ini dikritik karena menggunakan cuplikan rekaman mantan pegawai NASA dalam rekaman lagu XO di album terbarunya.

Lagu itu direkaman "dengan tujuan tulus untuk membantu keluarga yang kehilangan sanak saudaranya".

Penggunaan audio kecelakaan itu, kata Beyonce, dimaksudkan untuk "mengingatkan kita semua terjadinya sesuatu yang tidak terduga dan mengingatkan kita saat-saat berada bersama orang yang paling Anda cintai".

"Penulis lagu mencantumkan audio itu sebagai penghargaan untuk tugas awak Challenger dengan harapan mereka tidak akan pernah dilupakan," tambahnya.

XO, salah satu dari 14 lagu dalam Klik album Beyonce yang diberi judul Beyonce, ditulis dan diproduksi oleh Ryan Tedder dan Terius Nash.

Tujuh astronot meninggal pada 28 Januari 1986 dalam kecelakaan pesawat ruang angkasa Challenger yang meledak 73 detik setelah diluncurkan.

Lagu XO mulai dengan rekaman mantan humas NASA Steve Nesbitt yang menyebut terjadinya kesalahan teknis pada hari tragedi.

June Scobee Rodgers, janda komandan Challenger Dick Sobee, mengatakan kepada ABC News bahwa ia "kecewa" rekaman "saat-saat menyedihkan" dicantumkan dalam lagu itu.

Astronot NASA yang sudah pensiun Clayton Anderson juga mengkritik Beyonce yang ia sebutkan "tidak sensitif".



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | RFID | Amazon Affiliate
BBCIndonesia.com | Majalah

0 komentar :

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls